• MALANG KUçEçWARA‬ • MALANG NOMINOR SURSUM MOVEOR • MALANG BELONGS TO ME •

17 Maret 2010

Gimana ya Suara Orang jawa yang ada diSuriname???. Apa sama dengan bahasa jawa orang Indonesia???

Anda ingin mendengarkan bagaimana saudara kita orang Jawa di Suriname berbahasa Jawa. Tentunya agak sedikit berbeda dengan bahasa Jawa yang ada di Indonesia. Ada beberapa logat dan pengucapan yang membuat geli kita yang terbiasa dengan bahasa Jawa di Indonesia. Bahasanya campur dengan bahasa Belanda.Kalau anda menginginkan variasi antara suara penyiar, iklan, dan lagu-lagu maka Radio Garuda pilihannya dan apabila anda lebih suka hanya mendengarkan lagu-lagu terutama berbahasa Jawa maka Radio Suara Jawa pilihannya.





Radio Garuda Suriname NV

The First Java Broadcasting Corporation in Suriname


Orang Jawa di Suriname ini tak dapat dilepaskan dari adanya perkebunan-perkebunan yang dibuka di sana. Karena tak diperbolehkannya perbudakan di sana, dan orang-orang keturunan Afrika dibebaskan dari perbudakan. Di akhir 1800an Belanda mulai mendatangkan para kuli kontrak asal Jawa, India dan Tiongkok. Orang Jawa awalnya ditempatkan di Suriname tahun 1880-an dan dipekerjakan di perkebunan gula dan kayu yang banyak di daerah Suriname.
Photobucket
Orang Jawa tiba di Suriname dengan banyak cara, namun banyak yang dipaksa atau diculik dari desa-desa. Tak hanya orang Jawa yang dibawa, namun juga ada orang-orang Madura, Sunda, Batak, dan daerah lain yang keturunannya menjadi orang Jawa semua di sana.
Orang Jawa menyebar di Suriname, sehingga ada desa bernama Tamanredjo dan Tamansari. Ada pula yang berkumpul di Marienburg. Orang Jawa Suriname sesungguhnya tetap ada kerabat di Tanah Jawa walau hidupnya jauh terpisah samudra, itu sebabnya Bahasa Jawa tetap lestari di daerah Suriname. Mengetahui Indonesia sudah 'merdeka', banyak orang Jawa yang berpunya kembali ke Indonesia, namun hanya sedikit orang-orang yang bisa kembali, itu saja malahan di tanah Sumatra dan daerah-daerah Indonesia lainnya. Kemudian, di tahun 1975 saat Suriname merdeka dari Belanda, orang-orang yang termasuk orang Jawa diberi pilihan, tetap di Suriname atau ikut pindah ke Belanda. Banyak orang Jawa akhirnya pindah ke Belanda, dan lainnya tetap di Suriname. Rata-rata orang Jawa Suriname beragama Islam, walau ada sedikit yang beragama lain.
PhotobucketYang unik dari orang Jawa Suriname ini, dilarang menikah dengan anak cucu orang sekapal atau satu kerabat. Jadi orang sekapal yang dibawa ke Suriname itu sudah dianggap bersaudara dan anak cucunya dilarang saling menikah.
Orang Jawa Suriname berjumlah sampai 15% penduduk Suriname.

Kudu ngguyu aku lek ngrungokno. tapi nggene-nggeneo yo dulure dewe. podho jowone. masano bedho negoro. 
Pokok Wong  jowo ojo lali jowone...Monggo sedoyo...saking kulo Aremania damel sederek-sederek ing Suriname. Sugeng Slamet.